Latest Posts

manfaat kunyit

Manfaat Kunyit Sebagai Tanaman Obat

Berbagai obat untuk menghilangkan rasa gatal, membasmi virus dan mencegah depresi dapat diracik dari bahan dasar kunyit dan beberapa material alam lain. Meskipun sampai sekarang kebanyakan orang lebih memilih untuk membeli obat apotik yang lebih jelas hasilnya, obat tradisional dari kunyit ini tidak bisa diremehkan.
1. Menurunkan Tekanan Darah
  • Siapkan 50 gram daun pegagan, 300 cc madu asli, 3 ibu jari kunyit segar, dan 500 cc air.
  • Cincang daun pegagan dan kunyit kecil-kecil, kemudian rebus dalam 500 cc air hingga tersisa 150 cc.
  • Tunggu sedikit dingin, jika sudah barulah diminum.
  • Lakukan rutin pengobatan ini sehari minum 3 kali masing-masing 1 sendok makan.

2. Menurunkan Panas Demam
  1. Parut 20 gram kunyit segar yang telah dibersihkan.
  2. Masukkan ke dalam 100 ml air matang panas, aduk perlahan sampai kunyit larut.
  3. Tadahkan larutan kunyit pada lap bersih, kemudian buat seperti bungkusan.
  4. Peras agar airnya keluar, jangan lupa tampung diatas gelas atau wadah kecil.
  5. Minum air perasan kunyit ini sampai suhu panas akibat demam turun.

3. Menghilangkan Bau Badan Dari Dalam
  1. Siapkan 2 ruas ibu jari kunyit segar, parut sampai halus.
  2. Larutkan dalam 2/3 gelas air matang hangat yang telah dicampurkan gula aren.
  3. Aduk beberapa menit, saring airnya dan minum.
  4. Dosis: 1 kali sehari diminum sebelum tidur.

4. Gatal Karena Cacar Air
  • Petik segenggam daun asam dan sepotong rimpang kunyit, cuci bersih kedua bahan.
  • Kedua bahan yang telah bersih diblender sampai halus.
  • Aplikasikan dengan cara mengoleskannya pada bagian kulit yang gatal setelah cacar.
  • Dosis pengobatan: 3 kali sehari

5. Malaria
  • Siapkan bahan berupa 3 gram kunyit, 15 gram kulit pule, 5 gram kayu cendana, 5 gram kulit pohon keningar, 6 gram daun jering antan, 20 gram temulawak, minyak kayu putih 6 tetes (taruh di piring kecil), dan 500 air matang.
  • Haluskan semua bahan kecuali minyak kayu putih, rebus dalam 500 cc air.
  • Minum ramuan yang sudah dingin sehari 3 kali.

6. Diare
  • Siapkan 3 biji ketumbar, 1 buah kayu ules, 1 lembar daun tawas, 1/2 jari rimpang kunyit, dan 1/2 rasuk angina.
  • Kombinasikan semua bahan, kemudian rebus ke dalam segelas air (150 ml) sampai mendidih.
  • Saring air rebusan, kemudian minum obat yang telah jadi sehari 2 kali (pagi dan sore) masing-masing 75 ml.

7. Stamina
  • Peras kunyit sampai airnya sebanyak 1 sendok makan, siapkan juga sebutir telur ayam kampung, 1 sdm madu, 1 sdm air perasan jeruk nipis, dan lada bubuk secukupnya.
  • Masukkan semua bahan dalam gelas kemudian aduk hingga tercampur, biarkan beberapa saat.
  • Minum obat vitalitas ini sehari 3 kali.

8. Borok
  • Parut 1 ruas ibu jari kunyit, tuangkan 1 sendok teh air kapur sirih dan air perasan 1 buah jeruk nipis.
  • Aduk sampai semua bahan tercampur merata.
  • Jadikan obat luar dengan cara membalurkan pada kulit yang terdapat borok.

9. Keputihan
  • Siapkan 15 gram umbi kunyit yang sudah tua, kupas kulit dan bersihkan.
  • Parut sampai halus, tambahkan dengan 1 gelas air asam dan gula jawa.
  • Aduk terus sampai rata, tuang sembari gunakan alat penyaring (kain).
  • Minum obat keputihan ini sehari 2 kali.

10. Radang Gusi
  • Tanaman gambir 3 potong dan 1/2 ibu jari kunyit.
  • Potong kedua bahan dan tumbuk sampai halus.
  • Rebus ke dalam 2 gelas air pada panci sampai mendidih dan tersisa 1 gelas.
  • Tunggu agak dingin, minum rutin 3 - 4 kali dalam sehari.

11. Telat Datang Bulan
  • Bahan berupa 15 gram daun sigading dan kunyit, 10 gram kapulaga dan biji pala, 5 gram jintan hitam, ketumbar dan cengkeh.
  • Rebus semua bahan penyusun pada panci berisi 3 gelas air, tunggu mendidih dan air tersisa 1 gelas.
  • Saring airnya dan minum obat 3 kali sehari masing-masing 1/3 gelas.
Leave a Comment Read More

Jaringan Komputer dan macam macamnya

Jaringan computer dan macam-macamnya.
1. Pengertian jaringan computer
       Jaringan computer adalah sekelompok computer otonom yang saling berhubungan antara satu dengan lainnya menggunakan protocol komunikasi melalui media komunikasi sehingga dapat saling berbagi informasi program-program,penggunaan bersama perangkat keras seperti printer,hardisk,dan sebagainya

 Manfaat yang didapat dalam membangun jaringan computer,yaitu
1. Sharing resources Sharing resources
2. Media komunikasi Jaringan computer 
3. Integrasi data Jaringan computer dapat mencegah ketergantungan pada computer pusat karena setiap     proses data tidak harus dilakukan pada satu computer saja,melainkan dapat didistribusikan ke tempat lain.
4. Pengembangan dan pemeliharaan Pengembangan peralatan dapat di lakukan dengan mudah dan menghemat biaya
 5. Keamanan data System jaringan computer dapat memberikan perlindungan terhadap data
6. Sumber daya lebih efisien dan Informasi terkini Dengan pemakaian sumber daya secara bersama-sama akan mendapatkan hasil yag maksimal dan kualitas yang tinggi

A. Topologi bus atau linier 
Topologi bus banyak di gunakan untuk jaringan yang ruang lingkupnya kecil. Jaringan bertopologi bus biasanya menggunakan kabel koaksial berikut konektornya. . Namun topologi bus juga memiliki kekurangan yaitu: 
a. Jika terjadi kerusakan pada salah satu computer saja,seluruh semua jaringan akan mati. 
b. Membutuhkan terminator pada kedua ujung kabel utama. 
c. Jika terjadi kerusakan sangat sulit menemukan titik kerusakan 
d. Tidak dapat digunakan untuk jaringan skala besar 

 B. Topologi ring (cincin) 
Jaringan dengan topologi ring atau cincin menghubungkan beberapa computer dimana ujung-ujung jaringan tersebut dipertemukan kembali sehingga membentuk lingkaran.



C. Topologi star (bintang) 
Pada jaringan bertopologi star atau bintang etiap computer terkoneksi ke jaringan melewati sebuah hub atau konsentrator.
Keuntungan menggunakan topologi star adalah : 
a. Infrastrukturnya relative mudah dibangun 
b. Jika terjadi kerusakan pada salah satu titik jaringan,koneksi jaringan secara keseluruhan tidak terganggu 
c. Kesalahan atau kerusakan yang terjadi mudah di deteksi 
Kekurangan topologi star adalah : 
a. Pemakaian kabel relative lebih banyak dibandingkan dengan topologi bus 
b. Jika hub rusak maka seluruh jaringan yang terhubung melewati hub tersebut akan terganggu 
c. Biaya pembangunannya relative lebih mahal di bandingkan topologi bus.
D. Topologi tree (pohon) 
Jaringan dengan topologi tree merupakan paduan jaringan bertopologi bus dengan jaringan bertopologi star. Topologi ini memungkinkan pengembangan jaringan yang telah ada. 
Keuntungan topologi tree ini adalah : 
a. Instalasi jaringan dari titik ke titk pada masing-masing segmen 
b. Di dukung oleh banyak hardware dan software 
Kekurangan topologi tree adalah : 
a. Panjang segmen dibatasi oleh tipe kabel yang digunakan 
b. Jika jaringan utama rusak maka keseluruhan segmen ikut rusak 
c. Sulit dikonfigurasi termasuk sitem pengkabelannya.. 
E. Topologi mash (web) 
Topologi mash atau web sering pula disebut topologi jaring. Dinamakan mash karena setiap computer akan terhubung ke setiap koputer yang tersambung.
3. Area jaringan 
Berdasarkan area atau luas wilayah jaringan computer dibedakan menjadi tiga,yaitu : 
A. LAN ( Lokal Area Network) 
LAN atau Lokal Area Network adalah jaringan computer untuk area tidak terlalu luas. Batasan ukuran LAN adalah satu gedung. Contoh LAN adalah jaringan yang terdapat di sekolah-sekolah yang menghubungkan computer milik siswa,computer milik guru,dan computer milik bagian administrasi. Dalam LAN kita dapat workgroup atau kumpulan dari beberapa computeratau user yang melakukan sharing resources atau berbagi sumber daya. Sebagai contoh workgroup guru terdiri dari user guru1,guru2,guru3,dan seterusnya. Penggunaan workgroup ini akan memudahkan penanganan atau manajemen jaringan. 
Manfaat penggunaan LAN adalah : 
a. Setiap user dapat melakukan pertukaran pertukaran file (sharig file) secara mudah 
b. Setiap user dapat berbagi pakai printer (printer sharing) 
c. Setiap user dapat menyimpan data secara terpusat (file server) 
d. Setiap user dapat saling berkomunikasi menggunakan computer.
Gambar jaringan LAN 
 B. MAN (Metropolitan Area Network) 
MAN atau Metropolitan Area Network) adalah jaringan computer yang menghubungkan computer-komputer dalam suatu kota. Contoh jaringan ini adalah jaringan antar beberapa sekolah dalam satu kota. Konsep MAN sama seperti LAN,yakni melakukan sharing resources atau berbagi pakai sumber daya,hanya saja lingkupnya lebih luas.
gambar MAN atau Metropolitan Area Network
C. WAN (Wide Area Network)
 WAN atau Wide Area Network adalah jaringan computer dengan cakupan geografis paling luas hingga menjangkau pulau lain,Negara lain,benua lain,bahkan luar angkasa. WAN biasanya merupakan kumpulan dari sejumlah LAN dan MAN. Contoh penerapan WAN adalah jaringan yang dimiliki bank berskala nasional. Bank “A” yang berkantor pusat di Jakarta memiliki kantor cabang di Surabaya,makasar,denpasar. Bank “A” juga membuka cabang diluar negri yaitu di singapura,Malaysia,dan Filipina. Di setiap cabang bank tersebut memiliki kantor sendiri dengan sejumlah karyawan dan fasilitas lengkap termasuk ATM (Automatic Teller Machine). Untuk mendapatkan informasi akurat transaksi keuangan dari seluruh cabang. Bank “A” membuat jaringan computer yang termasuk dalam kategori WAN.
 gambar WAN atau Wide Area Network 
 keuntungan penggunaan WAN adalah: 
a. Computer server untuk pusat data dapat dibuat terpusat di satu lokasi 
b. Komunikasi antar kantor cabang dapat dilakukan menggunakan e-mail atau chatting yang lebih murah biayanya disbanding komunikasi telepon 
c. Dokumen dapat dikirim dalam bentuk surat elektronik sehingga mengurangi biaya dan kerumitan pengirim dokumen melalui kantor pos.
 4. Media Tranmisi Jaringan 
 Media tranmisi adalah media penghantar data yang dapat berupa kabel atau gelombang electromagnet. Secara fisik ada tiga jenis media penghantar yaitu : kabel,gelombang electromagnet (wireless) dan satelit. 
A. Kabel 
Jenis kabel yang digunakan dalam jaringan computer antara lain,adalah :
1) Kabel UTP (unshielded twisted pair) merupakan jenis kabel yang paling banyak digunakan untuk membangun jaringan computer. Kabel ini memiliki 4 bagian dan setiap bagian memiliki 2 serat. Spesifikasi kabel UTP antara lain meiliki jangkauan data maksimal 100 meter,dihubungkan dengan konektor RJ45,memiliki beberapa kategori,yaitu kategori 1,2,3,4 dan 5.
 
Gambar kabel UTP
 2) Kabel STP ( shielded twisted pair) memilki cirri-ciri fisik mirip kabel UTP. Hanya saja kabel ini sangat sensitive terhadap sinyal radio dan listrik. Kabel STP sering di gunakan pada topologi token ring.
 
gambar kabel STP 
3) Kabel koaksial adalah kabel yang memiliki satu konduktor tembaga ditengahnya. Lapisan plastic isolator terletak diantara konduktor dan lapisan pengaman serat besi. Lapisan serat besi tersebut membantu menutupi gangguan dari lampu listrik, kendaraan,dan computer. Kabel ini rentan terhadap gangguan sinyal tertentu. Ada 2 tipe kabel koaksial yaitu tipe RG-58 yang mampu menjangkau jarak 200 meter dan tipe RG-8 yang mampu menjangkau jarak 500 meter. 
gambar kabel koaksial
 4) Kabel fiber optic atau serat optic mempunyai kemampuan mentranmisikan sinyal melewati jarak yang paling jauh dengan kecepatan paling tinggi. Jangkauan kabel serat optic dapat mencapai 2000 meter. 
 gambar kabel fiber optic
 B. Wireless 
Jaringan wireless atau sering disebut WLAN ( Wireless Local Area Network) adalah jaringan computer yang menggunakan gelombang radio,sinar infarmerah (IR),atau sinar laser sebagai medium. Karena tidak memerlukan kabel,jaringan wireless sangatlah praktis digunakan.tehnologi ini juga diterapkan pada siaran radio,televisi,telepon,cordless/wireless,dan internet. 
 gambar jaringan wireless 
C. Satelit 
Jaringan telekomunikasi menggunakan satelit sangat tepat untuk menjangkau wilayah yang sulit dicapai oleh kabel maupun jaringan wireless konvensional.
 Gambar jaringan VSAT


Leave a Comment Read More

asal usul candi borobudur




Asal Usul Sejarah Candi Borobudur

Borobudur adalah nama sebuah candi Buddha yang terletak di Kecamatan Borobudur Kabupaten Magelang
yang letaknya sebelah selatan + 15 km sebelah selatan kota Magelang dataran kedu yang berbukit hampir seluruhnya di kelilingi pegunungan, pegunungan yang mengelilingi Candi Borobudur di antaranya di sebelah timur terdapat Gunung Merbabu dan Gunung Merapi Barat, Laut Gunung Sumbing dan Gunung Sindoro.

Dalam etnis Tionghoa, candi ini disebut juga 婆羅浮屠 (Hanyu Pinyin: pó luó fú tú) dalam bahasa Mandarin.

ASAL USUL SEJARAH SINGKAT CANDI BOROBUDUR
WAKTU DIDIRIKAN
Banyak buku – buku sejarah yang menuliskan tentang Candi Borobudur akan tetapi kapan Candi Borobudur itu di dirikan tidaklah dapat di ketahui secara pasti
namun suatu perkiraan dapat di peroleh dengan tulisan singkat yang di pahatkan di atas pigura relief kaki asli Candi Borobudur ( Karwa Wibhangga )
menunjukan huruf sejenis dengan yang di dapatkan dari prasati di akhir abad ke – 8 sampai awal abad ke – 9
dari bukti – bukti tersebut dapat di tarik kesimpulan bahwa Candi Borobudur di dirikan sekitar tahun 800 M.

Kesimpulan tersebut di atas itu ternyata sesuai benar dengan dengan kerangka sejarah Indonesia pada umumnya dan juga sejarah yang berada di daerah jawa tengah pada khususnya
periode antara abad ke – 8 dan pertengahan abad ke – 9 di terkenal dengan abad Emas Wangsa Syailendra
kejayaan ini di tandai di bangunnya sejumlah besar candi yang di lereng – lereng gunung kebanyakan berdiri khas bangunan hindu sedangkan yang bertebaran di dataran – dataran adalah khas bangunan Budha tapi ada juga sebagian khas Hindu

Dengan demikian dapat di tarik kesimpulan bahwa Candi Borobudur di bangun oleh wangsa Syailendra yang terkenal dalam sejarah karena karena usaha untuk menjunjung tinggi dan mengagungkan agama Budha Mahayana.

Tahap Pembangunan Borobudur
* Tahap pertama
Masa pembangunan Borobudur tidak diketahui pasti (diperkirakan antara 750 dan 850 M). Pada awalnya dibangun tata susun bertingkat. Sepertinya dirancang sebagai piramida berundak. tetapi kemudian diubah. Sebagai bukti ada tata susun yang dibongkar.
* Tahap kedua
Pondasi Borobudur diperlebar, ditambah dengan dua undak persegi dan satu undak lingkaran yang langsung diberikan stupa induk besar.
* Tahap ketiga
Undak atas lingkaran dengan stupa induk besar dibongkar dan dihilangkan dan diganti tiga undak lingkaran. Stupa-stupa dibangun pada puncak undak-undak ini dengan satu stupa besar di tengahnya.
* Tahap keempat
Ada perubahan kecil seperti pembuatan relief perubahan tangga dan lengkung atas pintu.

PENEMUAN KEMBALI
Borobudur yang menjadi keajaiban dunia menjulang tinggi antara dataran rendah di sekelilingnya.

Tidak akan pernah masuk akal mereka melihat karya seni terbesar yang merupakan hasil karya sangat mengagumkan dan tidak lebih masuk akal lagi bila di katakan Candi Borobudur pernah mengalami kerusakan

Memang demikian keadaannya Candi Borobudur terlupakan selama tenggang waktu yang cukup lama bahkan sampai berabad – abad bangunan yang begitu megahnya di hadapkan pada proses kehancuran.
Kira – kira hanya 150 tahun Candi Borobudur di gunakan sebagai pusat Ziarah, waktu yang singkat di bandingkan dengan usianya ketika pekerja menghiasi / membangun bukit alam Candi Borobudur dengan batu – batu di bawah pemerintahan yang sangat terkenal yaitu SAMARATUNGGA,
sekitar tahun 800 – an dengan berakhirnya kerajaan Mataram tahu 930 M pusat kehidupan dan kebudayaan jawa bergeser ke timur

Demikian karena terbengkalai tak terurus maka lama – lama di sana – sini tumbuh macam – macam tumbuhan liar yang lama kelamaan menjadi rimbun dan menutupi bangunannya.
Pada kira – kira abad ke – 10 Candi Borobudur terbengkalai dan terlupakan.

Baru pada tahun 1814 M berkat usaha Sir Thomas Stamford Rafles Candi Borobudur muncul dari kegelapan masa silam.
Rafles adalah Letnan Gubernur Jendral Inggris, ketika Indonesia di kuasai / di jajah Inggris pada tahun 1811 M –1816 M.

Pada tahun 1835 M seluruh candi di bebaskan dari apa yang menjadi penghalang pemandangan oleh Presiden kedua yang bernama Hartman,
karena begitu tertariknya terhadap Candi Borobudur sehingga ia mengusahakan pembersihan lebih lanjut,
puing –puing yang masih menutupi candi di singkirkan dan tanah yang menutupi lorong – lorong dari bangunan candi di singkirkan semua sehingga candi lebih baik di bandingkan sebelumnya.
Foto Pertama Candi Borobudur dari tahun 1873, bendera Belanda nampak pada stupa utama candi

PENYELAMATAN 1
Semenjak Candi Borobudur di temukan dimulailah usaha perbaikan dan pemugaran kembali bangunan Candi Borobudur
mula – mula hanya dilakukan secara kecil – kecilan serta pembuatan gambar – gambar dan photo – photo reliefnya.
Pemugaran Candi Borobudur yang pertama kali di adakan pada tahun 1907 M – 1911 M di bawah pimpinan Tuan Van erf dengan maksudnya adalah untuk menghindari kerusakan – kerusakan yang lebih besar lagi dari bangunan Candi Borobudur
Teras tertinggi setelah restorasi Van Erp

walaupun banyak bagian tembok atau dinding – dinding terutama tingkat tiga dari bawah sebelah Barat Laut, Utara dan Timur Laut yang masih tampak miring dan sangat mengkhawatirkan bagi para pengunjung maupun bangunannya sendiri namun pekerjaan Van Erp tersebut untuk sementara Candi Borobudur dapat di selamatkan dari kerusakan yang lebih besar.

Mengenai gapura – gapura hanya beberapa saja yang telah di kerjakan masa itu telah mengembalikan kejayaan masa silam,
namun juga perlu di sadari bahwa tahun – tahun yang di lalui borobudur selama tersembunyi di semak – semak secara tidak langsung telah menutupi dan melindungi dari cuaca buruk yang mungkin dapat merusak bangunan Candi Borobudur,
Van Erp berpendapat miring dan meleseknya dinding – dinding dari bangunan itu tidak sangat membahayakan bangunan itu,
Pendapat itu sampai 50 tahun kemudian memang tidak salah akan tetapi sejak tahun 1960 M pendapat Tuan Van erf itu mulai di ragukan dan di khawatirkan akan ada kerusakan yang lebih parah

PEMUGARAN CANDI BOROBUDUR
Pemugaran Candi Borobudur di mulai tanggal 10 Agustus 1973
prasati dimulainya pekerjaan pemugaran Candi Borobudur terletak di sebelah Barat Laut Menghadap ke timur
karyawan pemugaran tidak kurang dari 600 orang diantaranya ada tenaga – tenaga muda lulusan SMA dan SIM
bangunan yang memang diberikan pendidikan khususnya mengenai teori dan praktek dalam bidang Chemika Arkeologi ( CA ) dan Teknologi Arkeologi ( TA )

Teknologi Arkeologi bertugas membongkar dan memasang batu - batu Candi Borobudur sedangkan Chemika Arkeologi bertugas membersihkan serta memperbaiki batu – batu yang sudah retak dan pecah,
pekerjaan – pekerjan di atas bersifat arkeologi semua di tangani oleh badan pemugaran Candi Borobudur,
sedangkan pekerjaan yang bersifat teknis seperti penyediaan transportasi pengadaaan bahan – bahan bangunan di tangani oleh kontraktor
( PT NIDYA KARYA dan THE CONTRUCTION AND DEVELOPMENT CORPORATION OF THE FILIPINE ).

Bagian – bagian Candi Borobudur yang di pugar ialah bagian Rupadhatu yaitu tempat tingkat dari bawah yang berbentuk bujur sangkar sedangkan kaki Candi Borobudur serta teras I, II, III dan stupa induk ikut di pugar pemugaran selesai pada tanggal 23 Februari 1983 M di bawah pimpinan DR Soekmono dengan di tandai sebuah batu prasati seberat + 20 Ton.

Prasasti peresmian selesainya pemugaran berada di halaman barat dengan batu yang sangat besar di buatkan dengan dua bagian satu menghadap ke utara satu lagi menghadap ke timur
penulisan dalam prasasti tersebut di tanda tangani langsung oleh tenaga yang ahli dan terampil dari Yogyakarta yang bekerja pada proyek pemugaran Candi Borobudur.

Ikhtisar Waktu Proses Pemugaran Candi borobudur
* 1814 - Sir Thomas Stamford Raffles, Gubernur Jenderal Britania Raya di Jawa, mendengar adanya penemuan benda purbakala di desa Borobudur.
Raffles memerintahkan H.C. Cornelius untuk menyelidiki lokasi penemuan, berupa bukit yang dipenuhi semak belukar.
* 1873 - monografi pertama tentang candi diterbitkan.
* 1900 - pemerintahan Hindia Belanda menetapkan sebuah panitia pemugaran dan perawatan candi Borobudur.
* 1907 - Theodoor van Erp memimpin pemugaran hingga tahun 1911.
* 1926 - Borobudur dipugar kembali, tapi terhenti pada tahun 1940 akibat krisis malaise dan Perang Dunia II.
* 1956 - Pemerintah Indonesia meminta bantuan UNESCO.
Prof. Dr. C. Coremans datang ke Indonesia dari Belgia untuk meneliti sebab-sebab kerusakan Borobudur.
* 1963 - Pemerintah Indonesia mengeluarkan surat keputusan untuk memugar Borobudur, tapi berantakan setelah terjadi peristiwa G-30-S.
* 1968 - Pada konferensi-15 di Perancis, UNESCO setuju untuk memberi bantuan untuk menyelamatkan Borobudur.
* 1971 - Pemerintah Indonesia membentuk badan pemugaran Borobudur yang diketuai Prof.Ir.Roosseno.
* 1972 - International Consultative Committee dibentuk dengan melibatkan berbagai negara dan Roosseno sebagai ketuanya.
Komite yang disponsori UNESCO menyediakan 5 juta dolar Amerika Serikat dari biaya pemugaran 7.750 juta dolar Amerika Serikat.
Sisanya ditanggung Indonesia.
* 10 Agustus 1973 - Presiden Soeharto meresmikan dimulainya pemugaran Borobudur; pemugaran selesai pada tahun 1984
* 21 Januari 1985 - terjadi serangan bom yang merusakkan beberapa stupa pada Candi Borobudur yang kemudian segera diperbaiki kembali.
Serangan dilakukan oleh kelompok Islam ekstremis yang dipimpin oleh Husein Ali Al Habsyi.
* 1991 - Borobudur ditetapkan sebagai Warisan Dunia UNESCO.
BAtu Peringatan Pemugaran candi Borobudur dengan bantuan UNESCO

ASAL USUL NAMA BOROBUDUR
Banyak teori yang berusaha menjelaskan nama candi ini.
Salah satunya menyatakan bahwa nama ini kemungkinan berasal dari kata Sambharabhudhara, yaitu artinya "gunung" (bhudara) di mana di lereng-lerengnya terletak teras-teras.
Selain itu terdapat beberapa etimologi rakyat lainnya.

Misalkan kata borobudur berasal dari ucapan "para Buddha" yang karena pergeseran bunyi menjadi borobudur.
Penjelasan lain ialah bahwa nama ini berasal dari dua kata "bara" dan "beduhur".
Kata bara konon berasal dari kata vihara, sementara ada pula penjelasan lain di mana bara berasal dari bahasa Sansekerta yang artinya kompleks candi atau biara dan beduhur artinya ialah "tinggi", atau mengingatkan dalam bahasa Bali yang berarti "di atas".
Jadi maksudnya ialah sebuah biara atau asrama yang berada di tanah tinggi.

Sejarawan J.G. de Casparis dalam disertasinya untuk mendapatkan gelar doktor pada 1950 berpendapat bahwa Borobudur adalah tempat pemujaan.
Berdasarkan prasasti Karangtengah dan Kahulunan, Casparis memperkirakan pendiri Borobudur adalah raja Mataram dari wangsa Syailendra bernama Samaratungga, yang melakukan pembangunan sekitar tahun 824 M.

Bangunan raksasa itu baru dapat diselesaikan pada masa putrinya, Ratu Pramudawardhani.
Pembangunan Borobudur diperkirakan memakan waktu setengah abad.
Dalam prasasti Karangtengah pula disebutkan mengenai penganugerahan tanah sima (tanah bebas pajak) oleh Çrī Kahulunan (Pramudawardhani) untuk memelihara Kamūlān yang disebut  Bhūmisambhāra.
Istilah Kamūlān sendiri berasal dari kata mula yang berarti tempat asal muasal, bangunan suci untuk memuliakan leluhur,
kemungkinan leluhur dari wangsa Sailendra.
Casparis memperkirakan bahwa Bhūmi Sambhāra Bhudhāra dalam bahasa sansekerta yang berarti "Bukit himpunan kebajikan sepuluh tingkatan boddhisattwa", adalah nama asli Borobudur.

BANGUNAN CANDI BOROBUDUR
URAIAN BANGUNAN CANDI BOROBUDUR
Candi Borobudur di bangun mengunakan batu Adhesit sebanyak 55.000 M3
bangunan Candi Borobudur berbentuk limas yang berundak – undak dengan tangga naik pada ke – 4 sisinya ( Utara, selatan, Timur Dan Barat )
pada Candi Borobudur tidak ada ruangan di mana orang tak bisa masuk melainkan bisa naik ke atas saja.

Lebar bangunan Candi Borobudur 123 M
Panjang bangunan Candi Borobudur 123 M
Pada sudut yang membelok 113 M
Dan tinggi bangunan Candi Borobudur 30.5 M

Pada kaki yang asli di di tutup oleh batu Adhesit sebanyak 12.750 M3 sebagai selasar undaknya.

Candi Borobudur memiliki struktur dasar punden berundak, dengan enam pelataran berbentuk bujur sangkar, tiga pelataran berbentuk bundar melingkar dan sebuah stupa utama sebagai puncaknya.
Selain itu tersebar di semua pelatarannya beberapa stupa.

Sepuluh pelataran yang dimiliki Borobudur menggambarkan secara jelas filsafat mazhab Mahayana.
Bagaikan sebuah kitab, Borobudur menggambarkan sepuluh tingkatan Bodhisattva yang harus dilalui untuk mencapai kesempurnaan menjadi Buddha.

Bagian kaki Borobudur melambangkan Kamadhatu, yaitu dunia yang masih dikuasai oleh kama atau "nafsu rendah".
Bagian ini sebagian besar tertutup oleh tumpukan batu yang diduga dibuat untuk memperkuat konstruksi candi.
Pada bagian yang tertutup struktur tambahan ini terdapat 120 panel cerita Kammawibhangga.
Sebagian kecil struktur tambahan itu disisihkan sehingga orang masih dapat melihat relief pada bagian ini.

Empat lantai dengan dinding berelief di atasnya oleh para ahli dinamakan Rupadhatu.
Lantainya berbentuk persegi.
Rupadhatu adalah dunia yang sudah dapat membebaskan diri dari nafsu, tetapi masih terikat oleh rupa dan bentuk.
Tingkatan ini melambangkan alam antara yakni, antara alam bawah dan alam atas.
Pada bagian Rupadhatu ini patung-patung Buddha terdapat pada ceruk-ceruk dinding di atas ballustrade atau selasar.

Mulai lantai kelima hingga ketujuh dindingnya tidak berelief.
Tingkatan ini dinamakan Arupadhatu (yang berarti tidak berupa atau tidak berwujud).
Denah lantai berbentuk lingkaran.
Tingkatan ini melambangkan alam atas, di mana manusia sudah bebas dari segala keinginan dan ikatan bentuk dan rupa, namun belum mencapai nirwana.
Patung-patung Buddha ditempatkan di dalam stupa yang ditutup berlubang-lubang seperti dalam kurungan.
Dari luar patung-patung itu masih tampak samar-samar.

Tingkatan tertinggi yang menggambarkan ketiadaan wujud dilambangkan berupa stupa yang terbesar dan tertinggi.
Stupa digambarkan polos tanpa lubang-lubang.
Di dalam stupa terbesar ini pernah ditemukan patung Buddha yang tidak sempurna atau disebut juga unfinished Buddha, yang disalahsangkakan sebagai patung Adibuddha, padahal melalui penelitian lebih lanjut tidak pernah ada patung pada stupa utama, patung yang tidak selesai itu merupakan kesalahan pemahatnya pada zaman dahulu.
menurut kepercayaan patung yang salah dalam proses pembuatannya memang tidak boleh dirusak.
Penggalian arkeologi yang dilakukan di halaman candi ini menemukan banyak patung seperti ini.

Di masa lalu, beberapa patung Buddha bersama dengan 30 batu dengan relief, dua patung singa, beberapa batu berbentuk kala, tangga dan gerbang dikirimkan kepada Raja Thailand, Chulalongkorn yang mengunjungi Hindia Belanda (kini Indonesia) pada tahun 1896 sebagai hadiah dari pemerintah Hindia Belanda ketika itu.

Borobudur tidak memiliki ruang-ruang pemujaan seperti candi-candi lain.
Yang ada ialah lorong-lorong panjang yang merupakan jalan sempit.
Lorong-lorong dibatasi dinding mengelilingi candi tingkat demi tingkat.
Di lorong-lorong inilah umat Buddha diperkirakan melakukan upacara berjalan kaki mengelilingi candi ke arah kanan.
Bentuk bangunan tanpa ruangan dan struktur bertingkat-tingkat ini diduga merupakan perkembangan dari bentuk punden berundak, yang merupakan bentuk arsitektur asli dari masa prasejarah Indonesia.

Struktur Borobudur bila dilihat dari atas membentuk struktur Mandala.

Struktur Borobudur tidak memakai semen sama sekali, melainkan sistem interlock yaitu seperti balok-balok Lego yang bisa menempel tanpa lem.

PATUNG
Di dalam bangunan Budha terdapat patung – patung Budha berjumlah 504 buah diantaranya sebagai berikut:
Patung Budha yang terdapat pada relung – relung : 432 Buah
Sedangkan pada teras – teras I, II, III berjumlah : 72 Buah
Jumlah : 504 Buah

Agar lebih jelas susunan – susunan patung Budha pada Budha sebagai berikut:
1. Langkah I Teradapat : 104 Patung Budha
2. Langkah II Terdapat : 104 Patung Budha
3. Langkah III Terdapat : 88 Patung Budha
4. Langkah IV Terdapat : 22 Patung Budha
5. Langkah V Terdapat : 64 Patung Budha
6. Teras Bundar I Terdapat : 32 Patung Budha
7. Teras Bundar II Terdapat : 24 Patung Budha
8. Teras Bundar III Terdapat : 16 Patung Budha
Jumlah : 504 Patung Budha

Sekilas patung Budha itu tampak serupa semuanya namun sesunguhnya ada juga perbedaannya perbedaan yang sangat jelas dan juga yang membedakan satu sama lainya adalah dalam sikap tangannya yang di sebut Mudra dan merupakan ciri khas untuk setiap patung
sikap tangan patung Budha di Candi Borobudur ada 6 macam hanya saja karena macam oleh karena macam mudra yang di miliki menghadap semua arah (Timur Selatan Barat dan Utara) pada bagian rupadhatu langkah V maupun pada bagian arupadhatu pada umumnya menggambarkan maksud yang sama maka jumlah mudra yang pokok ada 5
kelima mudra itu adalah Bhumispara – Mudra Wara – Mudra, Dhayana – Mudra, Abhaya – Mudra, Dharma Cakra – Mudra.

PATUNG SINGA
Pada Candi Borobudur selain patung Budha juga terdapat patung singa jumlah patung singa seharusnya tidak kurang dari 32 buah akan tetapi bila di hitung sekarang jumlahnya berkurang karena berbagai sebab satu satunya patung singa besar berada pada halaman sisi Barat yang juga menghadap ke barat seolah – olah sedang menjaga bangunan Candi Borobudur yang megah dan anggun.

STUPA
- Stupa Induk
Berukuran lebih besar dari stupa – stupa lainya dan terletak di tengah – tengah paling atas yang merupakan mhkota dari seluruh monumen bangunan Candi Borobudur,
garis tengah Stupa induk + 9.90 M puncak yang tertinggi di sebut pinakel / Yasti Cikkara, terletak di atas Padmaganda dan juga trletak di garis Harmika.
- Stupa Berlubang / Terawang
Yang dimaksud stupa berlubang atau terawang ialah Stupa yang terdapat pada teras I, II, III di mana di dalamnya terdapat patung Budha.
Di Candi Borobudur jumlah stupa berlubang seluruhnya 72 Buah, stupa – stupa tersebut berada pada tingkat Arupadhatu
Teras I terdapat 32 Stupa
Teras II terdapat 24 Stupa
Teras III terdapat 16 Stupa
Jumlah 72 Stupa
- Stupa kecil
Stupa kecil berbentuk hampir sama dengan stupa yang lainya hanya saja perbedaannya yang menojol adalah ukurannya yang lebih kecil dari stupa yang lainya, seolah – olah menjadi hiasan bangunan Candi Borobudur keberadaanstupa ini menempati relung – relung pada langkah ke II saampai langkah ke V sedangkan pada langkah I berupa Keben dan sebagian berupa Stupa kecil jumlah stupa kecil ada 1472 Buah.

RELIEF
Di setiap tingkatan dipahat relief-relief pada dinding candi.
Relief-relief ini dibaca sesuai arah jarum jam atau disebut mapradaksina dalam bahasa Jawa Kuna yang berasal dari bahasa Sansekerta daksina yang artinya ialah timur.
Relief-relief ini bermacam-macam isi ceritanya, antara lain relief-relief cerita jātaka.

Pembacaan cerita-cerita relief ini senantiasa dimulai, dan berakhir pada pintu gerbang sisi timur di setiap tingkatnya, mulainya di sebelah kiri dan berakhir di sebelah kanan pintu gerbang itu.
Maka secara nyata bahwa sebelah timur adalah tangga naik yang sesungguhnya (utama) dan menuju puncak candi, artinya bahwa candi menghadap ke timur meskipun sisi-sisi lainnya serupa benar.

Secara runtutan, maka cerita pada relief candi secara singkat bermakna sebagai berikut :
KARMAWIBHANGGA
Sesuai dengan makna simbolis pada kaki candi,
relief yang menghiasi dinding batur yang terselubung tersebut menggambarkan hukum karma.
Deretan relief tersebut bukan merupakan cerita seri (serial),
tetapi pada setiap pigura menggambarkan suatu cerita yang mempunyai korelasi sebab akibat.
Relief tersebut tidak saja memberi gambaran terhadap perbuatan tercela manusia disertai dengan hukuman yang akan diperolehnya,
tetapi juga perbuatan baik manusia dan pahala.
Secara keseluruhan merupakan penggambaran kehidupan manusia dalam lingkaran lahir - hidup - mati (samsara) yang tidak pernah berakhir, dan oleh agama Buddha rantai tersebutlah yang akan diakhiri untuk menuju kesempurnaan

LALITAWISTARA
Merupakan penggambaran riwayat Sang Buddha dalam deretan relief-relief (tetapi bukan merupakan riwayat yang lengkap )
yang dimulai dari turunnya Sang Buddha dari sorga Tusita, dan berakhir dengan wejangan pertama di Taman Rusa dekat kota Banaras.
Relief ini berderet dari tangga pada sisi sebelah selatan, setelah melampui deretan relief sebanyak 27 pigura yang dimulai dari tangga sisi timur.
Ke-27 pigura tersebut menggambarkan kesibukan, baik di sorga maupun di dunia, sebagai persiapan untuk menyambut hadirnya penjelmaan terakhir Sang Bodhisattwa selaku calon Buddha.
Relief tersebut menggambarkan lahirnya Sang Buddha di arcapada ini sebagai Pangeran Siddhartha, putra Raja Suddhodana dan Permaisuri Maya dari Negeri Kapilawastu.
Relief tersebut berjumlah 120 pigura, yang berakhir dengan wejangan pertama, yang secara simbolis dinyatakan sebagai Pemutaran Roda Dharma, ajaran Sang Buddha di sebut dharma yang juga berarti "hukum", sedangkan dharma dilambangkan sebagai roda.

JATAKA DAN AWADANA
Jataka adalah cerita tentang Sang Buddha sebelum dilahirkan sebagai Pangeran Siddharta.
Isinya merupakan pokok penonjolan perbuatan baik, yang membedakan Sang Bodhisattwa dari makhluk lain manapun juga.
Sesungguhnya, pengumpulan jasa/perbuatan baik merupakan tahapan persiapan dalam usaha menuju ketingkat ke-Buddha-an.

Sedangkan Awadana, pada dasarnya hampir sama dengan Jataka akan tetapi pelakunya bukan Sang Bodhisattwa, melainkan orang lain dan ceritanya dihimpun dalam kitab Diwyawadana yang berarti perbuatan mulia kedewaan, dan kitab Awadanasataka atau seratus cerita Awadana.
Pada relief candi Borobudur jataka dan awadana, diperlakukan sama, artinya keduanya terdapat dalam deretan yang sama tanpa dibedakan.
Himpunan yang paling terkenal dari kehidupan Sang Bodhisattwa adalah Jatakamala atau untaian cerita Jataka, karya penyair Aryasura dan jang hidup dalam abad ke-4 Masehi.

GANDAWYUHA
Merupakan deretan relief menghiasi dinding lorong ke-2,adalah cerita Sudhana yang berkelana tanpa mengenal lelah dalam usahanya mencari Pengetahuan Tertinggi tentang Kebenaran Sejati oleh Sudhana.
Penggambarannya dalam 460 pigura didasarkan pada kitab suci Buddha Mahayana yang berjudul Gandawyuha, dan untuk bagian penutupnya berdasarkan cerita kitab lainnya yaitu Bhadracari.

ARCA BUDDHA
Selain wujud buddha dalam kosmologi buddhis yang terukir di dinding, di Borobudur terdapat banyak arca buddha duduk bersila dalam posisi lotus serta menampilkan mudra atau sikap tangan simbolis tertentu.

Patung buddha dalam relung-relung di tingkat Rupadhatu, diatur berdasarkan barisan di sisi luar pagar langkan.
Jumlahnya semakin berkurang pada sisi atasnya.
Barisan pagar langkan pertama terdiri dari 104 relung, baris kedua 104 relung, baris ketiga 88 relung , baris keempat 72 relung, dan baris kelima 64 relung.
Jumlah total terdapat 432 arca Buddha di tingkat Rupadhatu.
Pada bagian Arupadhatu (tiga pelataran melingkar), arca Buddha diletakkan di dalam stupa-stupa berterawang (berlubang).
Pada pelataran melingkar pertama terdapat 32 stupa, pelataran kedua 24 stupa, dan pelataran ketiga terdapat 16 stupa, semuanya total 72 stupa.

Dari jumlah asli sebanyak 504 arca Buddha, lebih dari 300 telah rusak (kebanyakan tanpa kepala) dan 43 hilang (sejak penemuan monumen ini, kepala buddha sering dicuri sebagai barang koleksi, kebanyakan oleh museum luar negeri).

Secara sepintas semua arca buddha ini terlihat serupa, akan tetapi terdapat perbedaan halus diantaranya, yaitu pada mudra atau posisi sikap tangan.
Terdapat lima golongan mudra: Utara, Timur, Selatan, Barat, dan Tengah, kesemuanya berdasarkan lima arah utama kompas menurut ajaran Mahayana.

Keempat pagar langkan memiliki empat mudra: Utara, Timur, Selatan, dan Barat,
dimana masing-masing arca buddha yang menghadap arah tersebut menampilkan mudra yang khas.
Arca Buddha pada pagar langkan kelima dan arca buddha di dalam 72 stupa berterawang di pelataran atas menampilkan mudra: Tengah atau Pusat.
Masing-masing mudra melambangkan lima Dhyani Buddha;
masing-masing dengan makna simbolisnya tersendiri

Sedikit Foto - Foto dari Candi Borobudur

















Diambil dari Wikipedia Indonesia & Scribd
print halaman iniPrint halaman ini

157 comments:

mebel jepara mengatakan...
bagus gan infonya...
mebel minimalis mengatakan...
informasi yang saya cari,,, terima kasih ya, ijin copas
Ahmad Shobarudin mengatakan...
izin sedot gan..
Anonim mengatakan...
KESALAHAN TERBESAR ADALAH MEYAKINI SEJARAH YANG TIDAK JELAS ASAL-USULNYA. ORANG BUDHA SENDIRI TIDAK FAHAM SECARA UTUH TENTANG BOROBUDUR, MEREKA HANYA KEBETULAN MENEMUKAN SITUS YANG SUDAH ADA DAN DI KLAIM MENJADI MILIK ORANG BUDHA SAAT ITU…………………………………………
Anonim mengatakan...
INDONESIA ITU PENUH SEJARAH YANG GAK BENAR TAPI DIJADIKAN PEDOMAN, JANGANKAN SEJARAH CANDI BOROBUDUR YANG SUDAH RIBUAN TAHUN YG LALU.... SUPERSEMAR YANG BARU 50 TAHUN AJA KITA GAK TAUH SEJARAH KEBENARANNYA.........HA..HA..HA..
Artikel yang sangat Menarik dan bermanfaat bagi orang banyak !
Ijin Copas ya !


http://agungsulistyo.blogspot.com
http://www.smkn2tmg.net
miranthy mahmudi mengatakan...
Apa benar borobudur peninggalan agama budha ????
terus emng bener itu batu di pahat????
armstrong indonesia mengatakan...
keren keren keren bkin nambah wawasan nih...........
security services mengatakan...
apa kah mang benar itu peninggalan agama budha ?
apa kah ada bukti nya ?
industrialmaintenance mengatakan...
saya masih penasaran apa bila itu di buat oleh manusia mungkin kah itu trjdi
dan siapa yg msakin nasi buat mereka ?
jantung koroner mengatakan...
sungguh luar biasa artikel ini yang bsa membuat saya menambah wawasan
ciyyyuuuussss
motivator indonesia mengatakan...
amazingggggggggggg
RTV Jawa Pos Group mengatakan...
http://www.youtube.com/watch?v=BuVuxuXBTe0
azis mengatakan...
Bisnis internet sangatlah menjanjikan, inilah salah satu bisnis internet berdiri sejak tahun 1997, dengan mendaftar anda akan dapat komsisi $10 dan profit setiap hari segera daftar di http://profitclicking.com/?r=XzMpdUSyRV
pemeriharaan mesin mengatakan...
semoga bermanfaat
parking mengatakan...
keren
Armstrong Indonesia mengatakan...
bagus
motivator indonesia mengatakan...
mantap
salam kenal
jantung koroner mengatakan...
tips yang bagus
Anonim mengatakan...
Buka mata lebar2... Liat patung2 apa itu? Sudah jelas itu patung gotama. :)
Anonim mengatakan...
Kenapa jadi permasalahan? Irikah kalau budaya Orang hindu-buddha bisa menghasilkan karya liar biasa? Moyang anda sendiri yang membangunnya. Kenapa jadi lupa jati diri sendiri? Belajarlah ada 1 negara yang mempertahankan budayanya ; dimanapun dan kapanpun Kita berada harus tetap ingat Kita berasal darimana. Silahkan belajar lebih banyak lagi...dan bukan Orang buddha sendiri yang mengklaim nya. Lihat dari patung beserta reliefnya dunia jg tau inilah situs peninggalan buddha. :)
Note: * belajar Buka mata lebar2... :)
* belajar berhati luas Liat dunia.
Septian's_Sevenfold mengatakan...
thank's gan...
Anonim mengatakan...
Makasih infonya kaka ^^
Bisa bikin puisi tentang borobudur nih :D
catur aji mengatakan...
indonesia sungguh kaya akan peninggalan sejarah
AKU BANGGA JADI ANAK INDONESIA
Yeee
Hadi mengatakan...
candi borobudur adalah peninggalan nabi sulaeman, dahulu masuk wilayah sleman, candi ini sudah ada pada abad 8 SM,berbagai kisah nabi sulaeman tercatar dalam relief candi tsb, candi itu merupakan maha karya nabi sulaeman dengan para prajuritnya yaitu para jin dan semua jin tunduk kepada nabi sulaeman, bahkan semua binatang dan pohon karena kebesaran Allah ...nabi diberi keajaiban untuk dapat komunikasi.
Anonim mengatakan...
Penemuan dai DLA(Dzikrulloh Lil Alamin) tentang candi Borobudur versi Al-quran oleh Kyai Haji Fasim Basa menyimpulkan bahwa candi borobudur adalah peningalan Nabi Sulaiman. Bukti-buktinya ada pada hasil penelitian Beliau....data hasil temuan beliau ada sama saya...
Anonim mengatakan...
Sungguh bangga sebagai pewarisnya, Betapa mereka memuja hingga membuatkan candi begitu hebatt. Terimakasiihhhh ......
Anonim mengatakan...
bangunan bisa pugar, direnovasi, bahkan diganti..
pikir sendiri
Anonim mengatakan...
Borobudur memang mantap, terletah diwilayah NKRI, warisan nenek moyang indonesia terutama kaum budha, kenapa di hubung hubungkan lg dgn alquran pd hal itu jls tempat ibada agama budha. Apa borobudur mau di islamkan lagi,,
Katon Lms mengatakan...
mantaf neh... beda pndapat ga msalah. itu bgian dri warna hidup. mantaf indonesiaku
Katon Lms mengatakan...
mantaf neh... beda pndapat ga msalah. itu bgian dri warna hidup. mantaf indonesiaku
Katon Lms mengatakan...
mantaf neh... beda pndapat ga msalah. itu bgian dri warna hidup. mantaf indonesiaku
Katon Lms mengatakan...
mantaf neh... beda pndapat ga msalah. itu bgian dri warna hidup. mantaf indonesiaku
obat ejakulasi dini mengatakan...
info yang sangat bermanfaat bagi kita yang membacanya
obat herbal tricajus mengatakan...
bagus informasinya sangat mudah di pahami
kertarajasa jayawardhana mengatakan...
Beautiful
kertarajasa jayawardhana mengatakan...
Mengunjungi,berarti ikut menghargai warisan leluhur
narko keche mengatakan...
Ikut yg bener aja dah
narko keche mengatakan...
Sory gan mau peninggalan budha or hindu yang penting kita tetep damai?
Anonim mengatakan...
Lewat karya berupa borobudur inilah kita tau, masa lalu indonesia itu hebat, bikin bangga, peninggalan jaman hindu - budha......
Anonim mengatakan...
Kenapa yah sebagaian orang islam memaksakan bahwa itu peninggalan Sulaiman? Sebaiknya belajar sejarah yang bener dulu deh, tanya para ahli, jangan mengklaim seenaknya..
shifa punya mengatakan...
yah semua orang punya pendapat dan keyakinan masing-masing,
terlepas dari itu semua, semua tentu merupakan kuasa illahi...
kebenaran pasti akan terungkap kok.
so, peace kawan...
cah semarang mengatakan...
Anonim asu cgkmn tok
Anonim mengatakan...
Anonim rese! emng lu tau abis secara mendetail agama lu ? jgn" sholat 7 waktu aja g prnh! gue yg agama setengah budha terhina! lo aja gtw asal usul napa B2 itu diharamin ? cuma tau kotor!
Anonim mengatakan...
Plis ye jadi orng punya pndangan beda ! lo gad persatuan gmau terima perbedaan , KLUAR LO DARI INDO ! Gue non muslim masih bisa ngehargain lu, jgn mentang" gitu lo bsa ngehina peninggalan budha! JANGAN MAEN SARA BRO!
Anonim mengatakan...
GUE AJA GINI" DH TAU LETAK EMAS EL DORADO! JADI ORNG GATAU APA" GAUSAH RESE! tambah lagi klo lu bolot cuma mandang SARA
Anonim mengatakan...
3 comment anonim diatas ini punya PJS
THX YG G MANDANG SARA
Anonim mengatakan...
1 lagi klo lu punya bukti kuat untuk ngebuktiin borobudur peninggalan islam , LABRAK AJA ARKEOLOG , itu sih klo lo ada bukti kuat berdasarkan fakta bukan dari buku agama.. bisa aja orng buat versi mengarang bebas
Ginanjar Moogy Waluyo mengatakan...
http://www.youtube.com/watch?v=W344Ijvxg6w
insan cinta damai aza. mengatakan...
Secara nalar manusia byk yg "tidak mungkin" dpt dilakukan manusia zaman dulu, tapi spt di akui umat manusia di dunia bahwa Ka'bah dibangun oleh nabi Ibrahim as,pasti benar pendapat sdr Hadi klo Borobudur dibangun oleh nabi Sulaiman. siapapun & agama apapun yg mmbangun kemegahan di dunia,smua atas ijin ALLAH SWT tentunya. jadi itulah salah satu bukti kebesaran dan kekuasaan tuhan.
NSR mengatakan...
Hanya Allah yg tau :)
fitrah al fajar mengatakan...
seneng bca komen kalian,,,
seruuuuu
Anonim mengatakan...
hihihi..sudah sudah makan dulu sana ada ayam spesial :D

jgn merusak persatuan mas dan mba bro,SARA udah dilarang kn sejak dulu..berbeda pendapat itu wajar,yg ga wajar adalah saling menekan dan memastikan pendapat sendiri yg benar..kalo udah saling maksa untuk menerima pendapat masing-masing,ujung-ujungnya perang saudara :)

(posting netral tidak memihak manapun)
Rokhwin Hidayat mengatakan...
Peninggalan buda / islam tidak masalah, yg penting jngn saling menyalahkan indonesia 1 dan kita harus tetap bersatu, menjaga peninggalan sejarah
Anonim mengatakan...
Dari jumlah asli sebanyak 504 arca Buddha, lebih dari 300 telah rusak (kebanyakan tanpa kepala) dan 43 hilang (sejak penemuan monumen ini, kepala buddha sering dicuri sebagai barang koleksi, kebanyakan oleh museum luar negeri). kenapa pemerintah RI tidak meminta kembali kepala-kepala tersebut dari museum di negara lain, karena kepala-kepala itu adalah bagian dari Mahakarya bangsa Indonesia yang wajib dillindungi..
Fajar Dwi Maarif mengatakan...
Sebenarnya Candi Borobudur Di bangun Oleh NABI SULAIMAN AS dan para PRAJURITNYA(Jin) ,,,, Arsy' yang ada di Borobudur jika di Tarik garis lurus akan sejajar Dengan KA'BAH ..
nova mengatakan...
yang jelas menurut islam dan al Quran yg benar.. di dalam al quran di ceritakan semua tentang asal muasal kehidupan, dari hidup sampai mati..al Quran tidak pernah bohong dan mengada ada.. camkan itu baik baik..
ivan verys mengatakan...
Makasih gan udah share blognya ..........................




bisnistiket.co.id
sanak sayan mengatakan...
Hanya ALLAH sang Pencipta Bumi yg Maha mengetahui asal usul smua keajaiban Dunia....SubhanaALLAAHHH. ..
Anonim mengatakan...
??
Anonim mengatakan...
Perahu nabi NUH aja ketemu digunung judi,Armenia,turki. Skrng borobudur ???subhanallah.ALLAH menampakkan apa yng tdk km ketahui.IQRAA.BACALAH, !!
ini ibu budha dan budhi mengatakan...
Apakah komen2 ini.. selaw dong. Yang penting tuh banyak baca banyak pengetahuan. Tererengkyu infonya. Beropini sambil selaw selaw aia ya.MERDEka
Anonim mengatakan...
memang benar candi borobudur itu nabi sulaiman lah yang membuat yang di bantu oleh makhluk lain. dan nabi sulaiman di beri mukjizat dapat berbicara dengan tumbuhan serta hewan :)
Feri mengatakan...
SUBHANALLAH... MAAF YA KAWAN-KAWAN... ITULAH KEAJAIBAN INDONESIA...
Feri mengatakan...
ternyata setelah saya lihat video penemuan salah satu dosen UIN JAKARTA. bahwa candi borobudur itu terbukti hasil karya jin dibawah kepemimpinan Nabi Sulaiman. dan itu terbukti dengan ayat-ayat Al-qur'an yang menyatakannya. dan patung-patung budha yang berada diatasnya itu juga benar peninggalan kaum yang menyembah matahari. akan tetapi itu berasal dari kerajaan ratu Balqis yang pada saat itu menyembah matahari.

jangankan kebenaran mengenai para nabi yang ada di candi itu. mengenai kemerdekaan Indonesia pun telah disebutkan pada Candi itu. dengan angka 17 45 8.

Bukti pertama... bagaimana bisa zaman ke 8 masehi ada manusia yang memahat patung sehingga dengan relief berlekuk seperti itu.

tanpo aran mengatakan...
yang lalu biarlah berlalu,isilah hidup ini dengan kedamaian n yg banyak manfaat untuk mencari bekal dunia akhirat.......ookree
Rouf Arifin mengatakan...
Kita harus menghargai dan berterima kasih pada saudara/siapapun yang telah merawat Bangunan/Candhi Borobudur, bagi yg telah yaqin bahwa itu peninggalan Nabi Sulaiman & Ratu Balqis sebaiknya bersikap melestarikan bukti ayat Al-Quran dan jangan dikultuskan....jadi Ayo sama sama kita jaga "Pusaka" itu sebagai bukti sejarah yang telah ditulis dalam Al-Quran dan dreliefnya ternyata menceritakan persis cerita burung Hudhud pada zaman nabi Sulaiman menaklukkan ratu Balqis dengan memindahkan kerajaanya dari Candi Ratu Boko ke Borobudur sekarang........Sodaqollohul Azhim...Wallohu 'a'lam......
Julian Nyjah mengatakan...
Mantap gan
khiem mengatakan...
yg mmbuatnya ng repot2 masak nasi, krna beras tinggal msukkan aja k rice cooker...... hahahajajahahahahahaha
khiem mengatakan...
yg mmbuatnya ng repot2 masak nasi, krna beras tinggal msukkan aja k rice cooker...... hahahajajahahahahahaha
arie mengatakan...
Allahu aalam.
Anonim mengatakan...
kenapa kisah Nabi Nuh ada di dalam candi Borobudur?? jelas2 ini peninggalan Nabi Sulaiman, Allohu Akbar
tabah nugraha mengatakan...
janganlah sejarah itu menjadi perdebatan yang dapat memecah belah agama,namun patut kita acungkan jempol bahwa dengan sejarah kita memiliki pengetahuan,dan peninggalan budaya yang sepatutnya di jaga. masalah agama jangan di sangkut pautkan dengan candi ataupun sejenisnya. karena kepercayaan seseorang itu tidak boleh untuk di ganggu. karena tujuan hidupnya sama yankni meyakini adany tuhan YME. itu pendapatku.....
Anonim mengatakan...
Assalamualaikum, ww. enambah panjang komentar. Prihatin dengan komentar komentar yang urakan, cermin dangkalnya pemikiran, maaf, sebaiknya menulislah yang santun. Dari tahun 1974 saya mendalami candi besar itu. Memang sebenarnya itu monumen perjalanan sejarah bangsa Nusantara dari masa lalu, sejak menganut ajaran taurat, zabur sampai seterusnya. Ketika seseorang ahli menyampaikan hipotesa, seyogyanya dihargai. Perihal hipotesa KHF. Basya juga demikian. Al Qur'an itu memang petunjuk, petunjuk bagi mereka yang beriman dan bertaqwa kepada yang menurunkan Al Qur'an. Bagi yang tidak beriman tentu tidak akan percaya, sedangkan yang beriman tanpa ilmu saja belum tentu mampu mencernanya. Memang kalau Borobudur diklaim oleh suatu agama itu tidak betul. karena memang sebenarnya bukan tempat ibadah. Yang positif dari KHF Basya adalah beliau telah memperkaya hipotesa, karena beliau dari Arkeologi islam, tentu ada beda sudut pandang dengan ahli lainnya. Ketika tahun 1974 dilakukan penelitian umur batuan asli candi itu, dilaporkan tidak dapat diukur dengan radiocarbon. Hal ini sebenarnya bisa jadi petunjuk batuan asli itu tidak disentuh tangan manusia. Kemudian kalau Anda mau mendalami prasasti yang ada. sebenarnya Syailendra itu menjalankan amanah leluhur sebelumnya, bahwa setiap penguasa di negeri tu, harus merawat peninggalan sejarah. Boleh jadi pemugarannya luar biasa berat, sehingga ditambah disana-sini dan memakan waktu puluhan tahun. Bagi Anda yang sudah pernah thawaf, dan anda berdiri dibelakang rukun syam, akan terkejut dengan sesuatu, yaitu arah sudur diagonal rukun syam dan rukun hajar aswad ternyata ke nusantara, dan titiknya di candi itu. Justru yang perlu dibantu untuk bapak Fahmi Basya adalah, sebenarnya titik pertama pemindahan Arsy itu tidak disitu. tetapi itu adalah tempat pembangunan monumen negaranya. Kata sejarah, luas negeri Sulaiman itu 1/3 bumi, jumlah permaisurinya yang digelari Bilqis ada 70 ( ada yang mengatakan 700) dan selir 30 ( ada yang mengatakan 300), Allahu alam. Negeri taklukannya disebut Saba'. Selanjutnya yang terbaik adalah menambah hipotesa dari sudut lain. Coba deh ditrliti guru kedua Sudharta yang dari selatan itu siapa? teliti dengan netral dan sungguh-sungguh. Dan sesungguhnya klaim suatu agam atas Borobudur itu tidak semestinya, tidak juga Islam, tidak juga Budha. Semua bangsa Indonesia memilikinya, peninggalan nenek moyang sejak jauh sebelum Masehi.
simpel saja mengatakan...
"Sebenarnya Candi Borobudur Di bangun Oleh NABI SULAIMAN AS dan para PRAJURITNYA(Jin)"

ini contoh bentuk klaim yang egois.
ok.. anggap saja klaim itu benar, lalu pikirkan ini :

kenapa banyak arca Buddha disana, bukannya memuliakan Allah, malah patung makhluk hidup yang dilarang Allah?

sebaik-baiknya manusia adalah tidak buta hatinya.
Anonim mengatakan...
komen2nya seru... ngantuk gue ilang,, bisa lanjut kerja lagi,..:D
makasih atas infonya bagus sangat
Anonim mengatakan...
good anaysis anon http://asal-usul-motivasi.blogspot.com/2011/01/asal-usul-sejarah-candi-borobudur.html?showComment=1399864384480#c2283278697657207942
Anonim mengatakan...
mksh gan infonya. bt nambah referensi. ijin copas gan
Anonim mengatakan...
borobudur karya eyang" kita bro jaga n lestarikan. hm seingat saya perna di bom setelah selesai di pugar...sm siapa ya..(q kok lupa)
Anonim mengatakan...
Intinya saja borobudur harus tetap kita jaga dan lestarikan, jagalah borobudur kedepan.. Tidak usah diperdebatkan dibangun oleh siapa. Kita harus bangga dengan keajaiban di negeri kita sendiri :)
kontoool mengatakan...
Anjiiiiing
kontoool mengatakan...
Anjiiiiing
kontoool mengatakan...
Taiiik kalian smua,, ribut ga jls aja.. anggap aja bapak kalian masing" yang bikin candi borubudur itu.. Jgn diperdebatkan lg.
kontoool mengatakan...
Taiiik kalian smua,, ribut ga jls aja.. anggap aja bapak kalian masing" yang bikin candi borubudur itu.. Jgn diperdebatkan lg.
Anonim mengatakan...
wow............
muslih muslihin mengatakan...
Amazing
desa seloharjo mengatakan...
keren banget candi borobudur
numpang promosi mas"berwisatalah ke desa wisata kampung surocolo,desa seloharjo, bantul, yogyakarta" klik http://desaseloharjo.blogspot.com/.mkasih mas
toko walpeper mengatakan...
makasih..:)
Anonim mengatakan...
aku gak peduli entah borobudur itu peninggalan agama apapun yang pasti,borobudur adalah hasil karya para leluhurku,leluhur bangsa indonesia.Dan bukan situs peningggalan bangsa semitik.
Anonim mengatakan...
jika ada bangsa semitik atau manapun selain bangsaku yang berani mengaku borobudur adalah peninggalan dan hasil karya dari leluhurnya.itu artinya dialah orang yang tak tahu malu.yang dengan bangga diri atas statusnya sebagai seorang pendusta sejati.hal demikian ini sejatinya adalah perbuatan manusia tolol yang sebenar -benarnya.
toko wallpaper mengatakan...
mantap dah gan...:)
Anonim mengatakan...
Itu arca budha gautama betebaran.. Menurut loe peninggalan agama apaaaa??????
Itu batu dicetak di pabrik kerupuuukk!!!!
Puaass, wahai (sok) mahapintar mana benar????
Anonim mengatakan...
bruaakakakaa... borobudur pernah diserang bom kaum ekstrimis islam, terus sekarang lu bilang peninggalan sulaeman...
otak woy otak..
Anonim mengatakan...
1 kata buat ente KONTOL
Anonim mengatakan...
bgmn bisa zaman ke 8 masehi manusia memahat patung? pertanyaan lu goblok, orang mesir aja udah bisa bangun piramid & spinx..
nabi sulaiman jauh juga yah main sampe ke jawa? gak bikin keturunan? muhamad apa kabar? gak ikutan bikin candi
Anonim mengatakan...
tes tes
it's me Terre! mengatakan...
Kalaupun di Alquran ada tersirat tentang candi brobudur adl peninggalan pd jaman Nabi Sulaiman, bukan berarti itu dapat dihubungkan dengan Agama Islam. Nabi Sulaiman hidup jauuuh sebelum adanya Alquran. Karena Alquran kitab terakhir maka lengkaplah semua kisah ada disana. Mohon tidak usah disangkutkan dengan agama. Kebudayaan itu mungkin jauuuh lebih tua sebelum Islam itu ada..
bandar bola mengatakan...
thanks for great sharing ..
salam kenal..

Judi Online
Judi Bola
Taruhan Bola Online
Agen Judi Bola
Anonim mengatakan...
sebaiknya baca sejarah lebih teliti...
pada abad berapa borobudur d bangun...
pada abad berapa Nabi Sulaiman a.s ada..

jgn berdebat hanya karena satu bangunan..
lebih baik kita bersaudara ...

NB: dengerin ceramah ustadz Abd. Ajis ceramah.. (Y)
santaiarea mengatakan...
Saran Artikel terkait ->

WISATA CANDI BOROBUDUR
wayan agus mengatakan...
Wkwkwkwkw
Bangun woy jangan tidur trus
ticket Goa pindul mengatakan...
Keindahan di candi borobudur memang sangat keren mas....,candi borobudur disamping bagus juga salah satu wisata sejarah.....!!!!!
Iwan Priyono mengatakan...
rame komennya......
A. Wahyurrizal Wahid, SE mengatakan...
Tapi menurut mbah gue... beliau yang bwt tu candi
Dewi mengatakan...
Info ini sangat menarik.. Borobudur salah satu destinasi yang baik untuk Bulan Madu Pernikahan.
Anonim mengatakan...
Dari bahasa yg anda gunakn smw org bs menilai cerdas atw tdknya anda, baik atw brknya prilaku anda. Agr qt tdk dikatakn sama spt anda atw pmbcraan mnjdi sia2, lbh baik komen2 anda tdk prl direspon.
damang pangestu mengatakan...
Untung Anda bkn muslim. Bahasa yg anda gunakn sptnya pas atw apakah merupakn gambaran agama yg anda anut? Sy ga yakin. Smw agama mngajrkn kbaikn bertutur, brfikir & brtindak. Atw brg x anda pndiri atw pngikut agama br yg mngjarkn kebencian?!!!
damai mengatakan...
Borobudur amazing... teliti terus, ungkap misterinya. Dlm khasanah keilmuan slm memiliki argumen dg data2 yg mndukung, apa pun hasilnya SAH2 saja. Klo tu benr2 peninggaln nabi Sulaeman, brarti tu sbg bukti kbnarn al quran. Klo agama non islam bs nunjukin hal yg sama dlm kitabnya, tu br luar biasa. Ayo ajukn data2 yg sama! Tunjukin bhw anda dijln atw memilih agama yg bnar!!!
siapa pun yg bikin tu candi, pasti ORG LUAR BIASA!
Sabda Firdi mengatakan...
at candi borobudur, pahami arti gambar reliefnya, lalu liat Al-kitab masing".. pasti sama.... dan bercerita tentang hal yang sama...

cari terus kebenarannya, dan cari terus ilmunya,, sesungguhnya, ilmu itu ada di mana saja.
restu ibu dan ayah mengatakan...
demianakdanistri
Ibu Hermawati mengatakan...
Ibu Hermawati6 August 2015 at 16:37

Saya ingin menyampaikan kepada seluruh TKI yang bekerja di negeri orang saya ibu hermawati seorang TKI DI MALAYSIA pengen pulang ke indo tapi gak ada ongkos sempat saya putus asah apalagi dengan keadaan susah gaji suami itupun buat makan sedangkan hutang banyak kebetulan suami saya buka-buka internet mendapatkan nomor MBAH RONO katanya bisa bantu orang melunasi hutang melalui jalan TOGEL dengan keadaan susah jadi saya coba hubungi MBAH RONO dan minta angka bocoran MALAYSIA angka yang di berikan 4D TOTO ternyata betul-betul tembus 100% bagi saudarah-saudara di indo mau di luar negeri apabila punya masalah hutang sudah lama belum lunas jangan putus asah beliau bisa membantu meringankan masalah anda hubungi MBAH RONO di nomor (_085_340_489-469_) ini asli bukan rekayasa atau silahkan buktikan sendiri..
Ibu Hermawati mengatakan...
Saya ingin menyampaikan kepada seluruh TKI yang bekerja di negeri orang saya ibu hermawati seorang TKI DI MALAYSIA pengen pulang ke indo tapi gak ada ongkos sempat saya putus asah apalagi dengan keadaan susah gaji suami itupun buat makan sedangkan hutang banyak kebetulan suami saya buka-buka internet mendapatkan nomor MBAH RONO katanya bisa bantu orang melunasi hutang melalui jalan TOGEL dengan keadaan susah jadi saya coba hubungi MBAH RONO dan minta angka bocoran MALAYSIA angka yang di berikan 4D TOTO ternyata betul-betul tembus 100% bagi saudarah-saudara di indo mau di luar negeri apabila punya masalah hutang sudah lama belum lunas jangan putus asah beliau bisa membantu meringankan masalah anda hubungi MBAH RONO di nomor (_085_340_489-469_) ini asli bukan rekayasa atau silahkan buktikan sendiri..

PRIO mengatakan...
Memang betul saya setuju candi borobudur sangat canggih arsitekturnya...tdk mungkin manusia biasa yg buatnya...setuju kl itu adalah karya nabi sulaeman...
PRIO mengatakan...
Karya nabi sulaeman as..subhanallah semua dijelaskan di alquran..alquran mmg mukjizat...
PRIO mengatakan...
Karya nabi sulaeman as..subhanallah semua dijelaskan di alquran..alquran mmg mukjizat...
ramsi nur mengatakan...
Terimah kasih yang amat dalam kami ucapkan kepada MBAH SELONG yang
telah memberikan kebahagian bagi keluarga kami…berkat Beliau saya
sekarang udah hidup tenang karena orang tuaku udah buka usaha dan
punya modal untuk buka bengkel skrang pun orang tuaku tidak di
kejar-kejar hutang lagi…dan keluarga Kami di berikan Angka
Ritual/Goib Dari mbah yg sangat Jitu 100%dijamin
tembus…hingga keluarga kami sekarang merasa tenang
lagi…terimah kasih mbah…Jika Anda ada yg merasa kesulitan
masalah Nomer ToGEL silahkan hbg Aja MBAH SELONG
dinmr hp beliau (081-322-565-355) atau klik http://prediksiangkahoki88.blogspot.com/
dan saya sudah membuktikan 3kali berturut2 tembus terimah kasih
Anonim mengatakan...
hai...
Anonim mengatakan...
hai...temanku se-Indonesia
Di dinding Borobudur ada relief kendaraan seperti TANK nama SHABIGOT (versi Al Qur'an) kalo u/ versi hindu n budha apa namanya ... lumayan buat pembedaharaan kata.

mantafff INDONESIA DAHSYAT
988bet mengatakan...
AGEN JUDI ONLINE
AGEN JUDI
AGEN BOLA
PROMO BONUS 988BET
PREDIKSI BOLA
AGEN JUDI ONLINE
AGEN JUDI
Anjas Kota mengatakan...
anonim sang maha provokator
emg ada pabrik pahat ribuan thn yg lalu kalo bkn jin yg buat,kalo bkn mak lo yg buat
Anjas Kota mengatakan...
anonim sang maha provokator
emg ada pabrik pahat ribuan thn yg lalu kalo bkn jin yg buat,kalo bkn mak lo yg buat
Anjas Kota mengatakan...
40 bukti kongkrit dlm alquran kalo borobudur itu peninggalan nabi sulaiman,berbanggalah jd org indonesia khusus wong jawa
krn nabi sulaiman pernah berada di tanah kalian dn mgkn wafat d situ juga
jd brhati2lah krn banyak jin dr nabi sulaiman msh brkeliaran di pulau jawa
Anjas Kota mengatakan...
nabi muhammad prnh brkata tuntutlah ilmu sampai k negri syain,asal kalian tau negri syain itu bknlh negri cina melainkn tanah tumpah darah kt yaitu indonesia,jd berbanggalah jd org indonesia
Anjas Kota mengatakan...
nabi muhammad prnh brkata tuntutlah ilmu sampai k negri syain,asal kalian tau negri syain itu bknlh negri cina melainkn tanah tumpah darah kt yaitu indonesia,jd berbanggalah jd org indonesia
Anjas Kota mengatakan...
40 bukti kongkrit dlm alquran kalo borobudur itu peninggalan nabi sulaiman,berbanggalah jd org indonesia khusus wong jawa
krn nabi sulaiman pernah berada di tanah kalian dn mgkn wafat d situ juga
jd brhati2lah krn banyak jin dr nabi sulaiman msh brkeliaran di pulau jawa
Anonim mengatakan...
Assalamu'alaikum....

Tanpa melepas keyakinan dan keteguhan diri saya terhadap agama Islam yang saya anut, kepada yang mengetahui dan memahami perihal polemik ini, tolong berikan dasar-dasar yang konkrit dan terperinci mengenai korelasi Candi Borobudur dengan Nabi Sulaiman AS.

Jika ada di dalam Al Qur'an, tolong sebutkan surat dan ayatnya. Jika ada di dalam sunnar Rasulullah SAW, tolong sebutkan sunnahnya. Jika itu semua ada, baik di dalam Al Qur'an maupun Sunnah Rasulullah SAW, tolong pastikan itu semua adalah keterangan yang benar, tegas, pasti, dan nyata serta bukan merupakan tafsir yang bias atau dapat menimbulkan MULTI TAFSIR.

Islam adalah agama yang rahmatan lil 'alamiin. Tapi tolong jaga agama Islam yang indah ini agar tidak terkesan agama asal berdalil. Sampaikanlah dalil yang jika dalilnya bertafsir itu tafsirnya tegas dan tidak menimbulkan multi tafsir.

Perbedaan itu juga merupakan rahmat. Tetapi jika perbedaan itu hanya menimbulkan perdebatan yang tiada berguna, bahkan hanya asal berbeda tanpa adanya dasar-dasar yang tegas, nyata, dan bisa dipertanggungjawabkan, maka sia-sialah diri kita dalam berdiskusi.

Jika korelasi antara Candi Borobudur dengan Nabi Sulaiman AS ternyata masih merupakan hipotesa (baca: dugaan), maka tidaklah perlu saya dan Anda yang masih awam ini untuk ikut riuh memperdebatkannya. Biarlah mereka yang lebih ahli untuk meneliti lebih lanjut. Tentunya berdasarkan petunjuk yang tegas dan nyata di dalam Al Qur'an dan As Sunnah.

Jika ada hal yang salah dari saya, sungguh saya mohon ampun dari Allah SWT. Jika ada hal yang keliru dari diri saya, sunggubh saya pun mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada para pembaca semua.

Segala yang benar itu datangnya hanya dari Allah SWT.
Segala yang keliru itu datangnya dari diri saya yang hanya manusia biasa.

Terima kasih....

Jazakumullah khairan katsira.
Wassalamu'alaikum.
Anjas Kota mengatakan...
mr anonim...coba anda buka youtube KH fahmi Abas tntang borobudur,anda pst ykin syakinnya,dsitu anda bs liat pnjelasanya
Anjas Kota mengatakan...
mr anonim...coba anda buka youtube KH fahmi Abas tntang borobudur,anda pst ykin syakinnya,dsitu anda bs liat pnjelasanya
srikandi jepara mengatakan...
Kami menawarkan katalog produk furniture jepara produk unik mebel jepara ini banyak di minati konsumen Indonesia seperti:
Almari Hias
Almari Pakaian
Box Bayi
Buffet
Cermin Hias
Gazebo
Kamar Set
Kursi Tamu
Kursi Teras
Meja Makan
Meja Rias
Nakas
Sofa
Tempat Tidur
Meja Belajar
FACEBOOK SRIKANDI
Rahayu Sesanti mengatakan...
Anonim mndalami candi besar itu dari tahun 1974..????? Hahhhhhh ente dah tuaa pikun ga usah ngomong yg bukan" tidur biar bdan shatt wkwkwk
Unknown mengatakan...
apa bukti kalo borobudur pernah tertimbun/tertutup? adakah bukti yang mengarah kepada pemugaran kembali borobudur? mana bukti yang menguatkan kalo borobudur bikinan sailendra?
engkos paniis mengatakan...
Cara.y gimana ane blum paham
huzz mengatakan...
Yg klaim2 sjarah tu guoblookk...g' mau ngakuin pninggalan agama laen. Kpan tu si solem mampir d jawa bikin ni candi...??? Cari bukti mcam2 pdhal pmbuktiannya sndri ngaur g' msuk akal. Anehh y..??
Selens Seren mengatakan...
Agen Judi | Agen Bola | Agen Sbobet

Agen Sbobet
Agen Judi
Agen Bola
Agen Judi Online
Agen Casino
Prediksi Bola
Agen Tangkas
Agen Poker
Agen IBCBET
Agen 1sCasino
Mas Ronggo mengatakan...
Semua yang ditulis tentang asal-usul borobudur itu hipotesa, yang didukung bukti fisik yang terakhir, yang didukung analisa kitab suci itu fahmi basya. Keduanya tidak boleh dikatan "itu benar", tetapi dikatakan "diperkirakan" Kalau ingin jalan tengah, coba diteliti masa antara Nabi SUlaiman dengan Sidharta, mana yang duluan. Kalau ternyata Sulaiman as lebih dulu, ada indikasi seorang sakya yang menjadi guru Sidarta yang memang tinggal di Nusantara berasal dari sini, dan sakya itu adalah pemeluk agama sesuai shuhifah Sulaiman. Kalau Sidarta lebih dulu, ya hipotesanya KH Fahmi Basya kurang pas. Gitu aja kok repot
Pak Roni mengatakan...
Kami ingin berbagi cerita kepada anda semua bahwa saya yg dulunya cuma seorang TKW di HONGKONG jadi pembantu rumah tangga yg gajinya tidak mencukupi keluarga dikampun,jadi TKW itu sangat menderita dan disuatu hari saya duduk2 buka internet dan tidak disengaja saya melihat komentar orang tentan KI ANGEN JALLO dan katanya bisa membantu orang untuk memberikan nomor yg betul betul tembus dan kebetulan juga saya sering pasan nomor di HONGKONG,akhirnya saya coba untuk menhubungi KI ANGEN JALLO dan ALHAMDULILLAH beliau mau membantu saya untuk memberikan nomor,dan nomor yg diberikan KI ANGEN JALLO meman betul2 terbukti tembus dan saya sangat bersyukur berkat bantuan KI ANGEN JALLO kini saya bisa pulang ke INDONESIA untuk buka usaha sendiri,,munkin saya tidak bisa membalas budi baik KI ANGEN JALLO sekali lagi makasih yaa KI dan bagi teman2 yg menjadi TKW atau TKI seperti saya,bila butuh bantuan hubungi saja KI ANGEN JALLO DI 0 8 5-2 8 3-7 9 0-4 4 4 insya ALLAH beliau akan membantu anda.Ini benar benar kisah nyata dari saya seorang TKW.
Anonim mengatakan...
peninggalan Nabi sulaiman jidad muu // ini Peninggalan Budha
Galang Pradana mengatakan...
Peninggalan zeus
Selens Seren mengatakan...
Agen Judi | Agen Bola | Agen Sbobet

Agen Sbobet
Agen Judi
Agen Bola
Agen Judi Online
Agen Casino
Prediksi Bola
Agen Tangkas
Agen Poker
Agen IBCBET
Agen 1sCasino
muhamad fikri alathas mengatakan...
Ada bukti konkrit stlh di teliti tentang patung2 dan batu2 yg dibuat trnyta batu tersebut berumura ribuan tahun, sedangkan patung2 disekitaran candi itu dibuat ratusan taun.. blh di cek di dalem chandi kalo anda masuk ada tulisan2.. itu tulisan bahasa ibrani(ibrahim). jdi sudah di teliti nd blh kalian cek..
muhamad fikri alathas mengatakan...
Makanya jaman skrg modern jgn maen marah or kata2an jelek.. jika tidak percya teliti dlu jgn lgsg blg dgn kata2 kasar.. kita ini jaman modern.. fakta itu berdasarkan penelitian bukan krna liat semata.. ok.. bljr pintar lahh..hehe
Adilla Permata mengatakan...
nice post, sangat bermanfaat dan menarik terima kasih yah.
OBAT HERBAL DARAH TINGGI YANG AMPUH
Anonim mengatakan...
Wahhhh membantu banget! Izin jadi referensi tugas ya
bpk muliadi mengatakan...
KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل

KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل


KAMI SEKELUARGA MENGUCAPKAN BANYAK TERIMA KASIH ATAS BANTUANNYA MBAH , NOMOR YANG MBAH BERIKAN/ 4D SGP& HK SAYA DAPAT (350) JUTA ALHAMDULILLAH TEMBUS, SELURUH HUTANG2 SAYA SUDAH SAYA LUNAS DAN KAMI BISAH USAHA LAGI. JIKA ANDA INGIN SEPERTI SAYA HUB MBAH_PURO _085_342_734_904_ terima kasih.الالله صلى الله عليه وسلموعليكوتهله صلى الل

Gudeg Lalas mengatakan...
Banteng88 | Agen Bola | Agen Judi | Agen Sbobet
Agen Bola
Agen Judi Online
Agen SBOBET
Agen IBCBET
Agen CASINO
Poker Online
Agen Judi Terpercaya
Prediksi Bola
Bandar Judi
Bandar Bola
Judi Online
Bola Online
Anonim mengatakan...
Biasa lah, wong islam iku senenge ngaku ngaku, kalau gak diakui ya pasti mereka ngeboom.alasan e jihad. Indonesia asalnya juga agama hindu budha, lali islam masuk dan merusak segalanya yang ada di indonesia. Kalai gak percaya silakan cek sejarah majapahit.
Didin nur yahya mengatakan...
Makasih ya membantu banget ijin copas ya
Achmad Prasetya mengatakan...
Jangan bilang kalau islam datang merusak segalanya..., kalau kamu sama aku kopdar aja berani gak ?!, jangan asal nulis...
082140060811 ini nomer telepon ku... Tak tunggu kalau kamu laki2...
Selens Seren mengatakan...
www.seasonbet77.com
http://198.50.133.242
Agen Judi | Agen Bola | Agen Sbobet

Agen Sbobet
Agen Judi
Agen Bola
Agen Judi Online
Agen Casino
Prediksi Bola
Agen Tangkas
Agen Poker
Agen IBCBET
Agen 1sCasino


A.H. SYAH MULAWARMAN mengatakan...
wajah2 manusia di relief tsb bukan wajah manusia Jawa saat ini. mungkin wajah orang jawa jaman Es dulu. saya meragukan bhw Candi tsb di bangun pada abad ke 8 atau ke 9. tapi pandandangan mata batin saya Candi tsb di bangun ribuantahun sebelum Masehi.
A.H. SYAH MULAWARMAN mengatakan...
dari segi Bahasa saja, Bhs Jawa meiliki keunggulan dibanding bahasa2 apapun di dunia ini. contoh: Kata "KAMU" (BHS INDONESIA) dlm bahs Jawa berarti kowe, sampean, panjengan, Paduka, (sekarang ditambah : Awakmu).
intinya: kebudayan Jawa lebih tinggi drpd kebud India yg melahirkan Agama Budha maupun Hindu.
Candi Borobudur yg luar biasa itu tdkmungkin dilahirkan/terinspirasi dari sebuah kebudayaan yg relatif sederhana
Anonim mengatakan...
borobudur itu tinggalan nabi sulaiman org seluruh dunis jugs tau, org hindu dan bunda itu merbut csndi borobudur sehabis banjir topan bandang
Izwar idris Izwar mengatakan...
sangat bermanfaat
rhenata sukmawati mengatakan...
makasih ini sangat bermanfaat

Poskan Komentar

Terimakasih Telah Membaca Artikel Ini,,
Mohon Komentar dan Pembenaran jika banyak hal yg dirasa Salah.

:::Gratis Copy Paste Asal Cantumkan Link Blog Ini (jika Mau diPublish Kembali:::

Google+ Followers

Leave a Comment Read More

Popular Posts

Recent Comments